Sinopsis

Sinopsis: Me and You Versus The World (2014)

Published

on

me and you versus the wolrdMe and You Versus The World film dari novel karya Stanley Meulen. Tentang kehidupan Jeremy (Rio Dewanto) yang mulai bosan dengan pekerjaan dan rutinitasnya berubah ketika dia bertemu dengan Sera (Dhea Seto) yang juga sedang mencari jati dirinya dan bosan dengan dunia remaja SMU yang menurutnya monoton dan membosankan. Jeremy berontak dari kantornya dan mengajukan konsep “Menaklukkan Dunia,” pertama yang dia lakukan adalah membuat event Menaklukkan Sungai Citarik dengan Rafting. Heboh, Jeremy dengan jantannya menyelamatkan peserta cewek yang hamper tenggelam di sungai. Dari situlah Bos Jeremy (Piyu) mulai menyetujui rencana Jeremy untuk membuat event yang cowok banget.

Dengan semangat Jeremy ingin presentasi ke Sekolah tentang Arung Jeram, di sekolah Jeremy dan Baron (Gofar Hilman) bertemu dengan Sera ketika Jeremy sedang presentasi soal rafting dengan Kepala Sekolah (Joe P.Project). Presentasi Jeremy di tolak Kepala Sekolah karena dianggap terlalu berbahaya untuk anak-anak SMU dan Sera juga ikut menolak untuk kegiatan Rafting tersebut. Jeremy dan Baron tidak menyerah,mereka malah menantangi anak-anak cowok yang lagi main basket

Tanpa sengaja Sera ikut rombongan Shifa dan Putri yang mau berangkat Rafting, padahal semula Sera berencana mengingatkan Shifa dan Putri kalau Rafting itu berbahaya, tetapi dengan terpaksa Sera akhirnya ikut Raftig juga.

Setelah seru-seruan Rafting dan mengajak Sera mainan Pint Ball, Sera dan Jere semakin dekat. Sera merasa menemukan kecocokan karene Jeremy sering mangajak Sera melakukan petualangan dan mengajak Sera menikmati dunia cowok, dari panjat tebing sampai ikutan off road. Tetapi ternyata Sera ketahuan orang Mama (Zoya Amirin) dan Papanya (Bucek) sering bolos les, nilainya turun dan Sera dilarang main-main lagi terutama sama Jeremy yang sudah dewasa. Kehidupan Sera dan Jeremy semakin kacau apalagi Vida (Manohara) mantan kekasih Jeremy muncul lagi.

  • Genre: –
  • Sutradara:  Fajar Nugros
  • Produksi: Rapi Films
  • Pemain: Rio Dewanto, Dhea Seto, Ashila Zahrantia, Dera Siagian, Manohara, Gofar Hilman,
  • Rilis:  17 April 2014
1 Comment

Trending

Exit mobile version